Ini Alasan Bumdes Depot Air Isi Ulang Desa Idumun Sempat Tidak Beroperasi

BOGANINEWS, BOLTIM – Pemerintah Desa (Pemdes) Idumun, jelaskan penyebab pengelolaan depot air meneral Reverse Osmosis (RO), dan Mobil angkutan (Pick up), yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) sempat terhenti pengelolaanya.

“Pengelolaan Bumdes Air minum isi ulang di Desa kami sebenarnya jalan, itu tetap beroperasi seperti biasanya. Hanya saja kami terkendala penyediaan sopir juga belum ada yang siap menggantikan ketua Bumdes,” jelas Sangadi Desa Idumun Nurtin Kamuntuan Kamis (2/9/2021).

Lanjut Sangadi mengklarifikasi, pemdes sudah membahas masalaha ini sebelumnya, dan dimusyawarakan terkait pengurus Bumdes dan sopir.

“Itu sudah kami umumkan dan sampaikan ke masyarakat jika ada yang ingin menjadi pengurus Bumdes silakan, karena sebelumnya ketua Bumdes itu adalah Suami saya, dia yang di percayakan oleh warga, BPD juga Pemdes Idumun untuk sementara waktu mengelolah Bumdes ini. Kan tidak enak jika dalam suatu struktur pemerintahan itu yang mengurus satu rumah (se-Keluarga), makanya setelah itu kami mencari orang untuk mengantikan ketua Bumdes,” pungkasnya.

Sementara itu, hal senada juga disamapian Ketua Bumdes Idumun Saurin Mamonto. Ia menyampaikan sekarang belum ada yang siap jadi sopir.

“Belum ada yang mengantikan saya sebagai pengurus Bumdes. Itu yang terkendala dalam proses Bumdes depot air minum sampai tidak jalan maksimal. Lalu usaha ini jalan baik, hanya saja belum ada sopir yang suka membawa kendaraan ini, juga menjadi pengurus Bumdes,” paparnya.

Ia menegaskan, apa yang yang warga lihat dan bicarakan bahwa Bumdes air minum ini tidak beroperasi, atau terabaikan tidak seperti itu.

“Kami pemdes tentunya akan mengevaluasi juga mengaktifkan kembali usaha ini sampai menyiapakan pengurus Bumdes yang baru. Jadi saya mengajak kepada warga untuk saling berpartisipasi dan memberikan usulan yang baik untuk kemajuan desa. Mari sama-sama kita majukan desa ini demi kita semua,” pintanya.

Reporter: Agung

Komentar