Sudah Dibayar Pemkot, Warga Sudah Tinggalkan Rumah Untuk Pembuatan Dua Jalur

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Rumah milik warga yang sudah dibayarkan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu untuk pembuatan akses baru jalan menuju pasar di Kelurahan Genggulang, saat ini sudah ditinggalkan kosong.

Menurut salah satu pemilik rumah Yusi Makalunsenge, akhir bulan Januari 2019 lalu, rumah tersebut sudah ditinggalkan kosong dikarenakan pembangunan rumah yang baru sudah hampir selesai dan sudah bisa ditinggali.

“Memang kita sudah pacu pembangunan rumah yang baru sejak rumah lama sudah dibayar Pemkot bulan November tahun lalu. Jadi, sewaktu-waktu pemkot sudah melakukan pembongkaran kita sudah siap,” kata Yusi.

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga PU Kotamobagu, Claudy Mokodongan mengatakan, rencananya bulan Februari ini proyek pembangunan jalan tersebut sudah di tender.

“Sekarang lagi menyiapkan dokumen – dokumennya,” ujar Claudy beberapa waktu lalu.
Sekadar informasi, pada bulan November 2018 lalu, Pemkot Kotamobagu melalui Disperindakop telah melakukan pembebasan lahan dan rumah milik warga di Kelurahan Genggulang, guna pembuatan dua jalur yang merupakan jalan akses baru menuju pasar di Genggulang.
(Ino)

Komentar