Pendaftaran Online CPNS Kotamobagu Kembali Diperpanjang

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Pendaftaran online seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) melalui situs sscn.bkn.go.id untuk wilayah Kota Kotamobagu kembali diperpanjang.
Hal ini dikatakan Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu, Sahaya Mokoginta melalui, Kepala Sub Bidang Pengadaan dan Pemberhentian Alfi Syahrin Rustam, bahwa pendaftarannya sebenarnya sudah ditutup, namun karena ada surat edaran dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN), sehingga untuk pendaftaran online diperpanjang sampai tanggal 27 November 2019. “Sedangkan pemasukan berkas paling lambat tanggal 28,” terang Alfi, Senin (25/11).
Sementara itu kata Alfi, hingga Senin (25/11/2019) jumlah pelamar CPNS di Pemkot Kotamobagu sudah mencapai 2128 orang. “Hingga saat ini, total 2128 CPNS yang sudah berhasil melakukan pendaftaran online,” ungkapnya.
Namun kata dia, untuk Pemkot Kotamobagu sendiri masih ada 3 formasi yang belum terisi. “Yang belum ada pendaftar itu, tenaga Teknis, Pengawas Pemanfaatan Tanah untuk S1, dan Kesehatan, Psikolog Klinis S2 dan Epidemiologi DIII,” tambahnya. (ino)

Komentar