Pekerjaan Jalan Binuni-Sumba Disorot

BOGANINEWS, BOLMUT – Proyek peningkatan jalan Binuni-Sumba yang berada di Desa Binceita Kecamatan Bolangitang Timur (Boltim), dinilai tidak sesuai kualitas pekerjaan.

Hal ini disampaikan anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut Ramses Sondakh. Menurutnya, ada laporan masyarakat jika proyek jalan tahun 2018 yang dibandrol Rp 10 miliar tersebut, tidak sesuai dengan kualitas pekerjaan.

“Apabila laporan masyarakat tersebut benar, karena pekerjaan yang menggunakan anggaran begitu besar namun hasil pekerjaan kurang maksimal, maka pihak DPRD akan memanggil pihak ketiga dan instansi teknis. Instansi teknis harus maksimal melakukan pengawasan pekerjaan,” kata Ramses.

Ditambahkannya, pihak ketiga juga harus mempertanggung jawabkan pekerjaan proyek peningkatan jalan Binuni-Sumba yang berada di Desa Binceita Kecamatan Bolangitang Timur tersebut. “Jika pekerjaannya tidak sesuai, maka pihak ketiga harus bertanggung jawab,”tegasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) melalui Kepala Seksi Jalan dan Jembatan Ditson Patra, mengatakan, pekerjaan itu bukan tidak maksimal. Namun karena talut yang tidak permanen. Saat masa pemeliharaan pihak DPUPR melakukan perbaikan, namun ada masyarakat yang tidak memberikan perbaikan Permanen tersebut, karena mereka menginginkan Talut dibuat Parmanen.

“Kami juga sudah menghitung pembuatan talut parmanen berkisar Rp 2 miliar, karena kami juga akan melakukan pembuatan Talut parmanen,” akunya. (WaOne)

Komentar