Wali Kota Benahi Kawasan Kumuh

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu terus melakukan pembenahan kawasan kumuh di sejumlah wilayah. Hal tersebut guna merealisasikan Kota Kotamobagu menjadi Kota Sehat dan Kota Tanpa Kumuh (Kotaku).

Beberapa kawasan kumuh yang memiliki volume sampah tinggi, serta beberapa ruas jalan yang belum diaspal, disulap menjadi objek wisata.  Seperti yang ada di jalan Mimosa Kelurahan Mogolaing, Kecamatan Kotamobagu Barat.

Di wilayah itu banjir masih sering terjadi akibat tumpukan sampah, ada juga beberapa lorong yang masih beralaskan tanah, namun saat ini diubah menjadi tempat warga untuk melakukan foto selfie. “Kami warga Boltim yang melihat foto lokasi ini, singgah untuk berfoto. Suasananya keren dan kekinian. Meski lokasi kecil, tapi kami puas berfoto di sini,” ujar Ani, salah satu warga Boltim yang singgah berfoto di lokasi tersebut.

Sementara itu, saat meresmikan tempat tersebut, Rabu (3/1), Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara mengatakan, dengan konsep kekinian yang dikembangkan sejak tahun 2017 ini, diharapkan dapat menjadi indikator pembangunan infrastruktur menjadi wilayah yang sehat dan bebas sampah. “Ada delapan titik yang saat ini kami targetkan untuk menjadi lokasi kawasan tanpa kumuh. Ini tidak lepas dari peran pemerintah setempat dan khususnya masyarakat Kota Kotamobagu yang sadar akan kebersihan lingkungan,”  jelas Tatong.

Menurutnya, dengan metode tersebut Kota Kotamobagu akan mampu menjadi kota yang maju dan mandiri. “Sehat Kotaku, sehat masyarakatku, sehat kita semua. Terima kasih kepada masyarakat yang telah bersama-sama membangun dan menjadikan daerah ini semakin baik dan maju,” ucapnya.  (Ino)

Komentar