BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, Kamis (16/7) pagi tadi, menghadiri acara penyerahan mobil operasional untuk Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Gogaluman Desa Bilalang 1, Kecamatan Kotamobagu Utara, bertempat di Gedung Bontean Desa Bilalang 1.
Hadir langsung dalam acara itu, Nayodo juga dipercayakan oleh Pemdes Bilalang 1 untuk menyerahkan bantuan mobil operasional tersebut kepada Bumdes Gogaluman.
Melalui kesempatan itu, Nayodo mengatakan ini yang diharapkan oleh pemerintah bahwa ada sebuah inovasi-inovasi yang dilakukan oleh semua desa dalam memanfaatkan dana alokasi desa dan dana desa.
“Saya sangat yakin bahwa semua bisa. Contohnya Desa Bilalang 1, yang mampu membeli sebuah kendaraan operasional untuk Bumdes mereka. Ini menjadi tantangan bagi desa-desa lainnya, dan semoga Desa Bilalang 1 menjadi contoh,” harap Nayodo
Mantan Ketua KPU Kota Kotamobagu ini juga berkeyakinan, bahwa semua desa yang ada di Kotamobagu mampu dengan alokasi dana desa yang begitu signifikan nominal jumlahnya.
“Kami juga akan mengundang semua Sangadi (kepala desa) dan akan disampaikan apa yang sudah dilaksanakan Desa Bilalang 1, dan harus di ikuti desa-desa yang lain. Dalam artian, tidak harus membeli kendaraan seperi Desa Bilalang 1, tapi ada inovasi-inovasi lain yang menunjang Bumdes masing-masing,” kata Nayodo.
Sementara itu, Sangadi Desa Bilalang 1, Hj Badaria Mokoginta, saat diwawancarai awak media, menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemkot Kotamobagu yang sudah berkenan hadir.
“Terima kasih untuk kehadiran Bapak Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, yang sudah menyerahkan kendaraan mobil operasional kepada Bumdes Gogaluman, Desa Bilalang 1. Alhamdulillah, acara kita pada hari ini yaitu penyerahan mobil operasional untuk Bumdes Gogaluman Desa Bilalang 1 terlaksana dengan lancar,” ucapnya.
Diungkapkannya juga, bahwa bantuan untuk Bumdes Desa Bilalang 1 sudah diberikan sejak tahun 2016. Selama kurun waktu mulai dari 2016 itu, kata dia, Pemdes Bilalang 1 memberikan modal untuk Bumdes untuk pengadaan kanopi dan sudah berjalan baik serta sudah bisa menghasilkan. “Selain itu, ada juga untuk pengadaan kursi serta hari ini kami memberikan mobil untuk operasional. Semoga ini bisa membantu membangun Bumdes,” katanya.
Ia juga berharap, kedepannya Bumdes bisa meningkatkan ekonomi masyarakat. “Dari pendapatan Bumdes yang sudah ada, kami juga memberikan bantuan untuk masyarakat seperti masyarakat yang berduka, Bumdes memberikan bantuan seperti kain kafan dan perlengkapan lainya,” terangnya.
Di akhir acara tersebut, Wakil Wali Kota Kotamobagu juga menyempatkan waktu untuk menguji kendaraan tersebut dengan cara dikemudikannya langsung. (St)
Komentar