BOGANINEWS, BOLTIM – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin (18/3/2019) menggelar rapat kerja terkait Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Pemda) Boltim tahun 2018, yang bertempat di Lantai III kantor Bupati.
Kegiatan yang dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Boltim, Ir Hi Muhammad Assagaf tersebut, dimulai dengan pemaparan dari sejumlah SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) terkait pengelolaan keuangan dan kegiatan program pekerjaan di instansi masing-masing.
Pada kesempatan itu, Sekda Boltim, Ir Hi Muhammad Assagaf, berharap setiap realisasi pekerjaan jangan hanya terpaku dengan pekerjaan fisik.
“Saya mau jangan hanya ada pengadaan fisik. Setiap SKPD harus ada pengadaan barang. Dari pembahasan tadi saya mendengar setiap SKPD hanya membahas pengadaan fisik, kurang dalam pembahasan pengadaan barang,” kta Sekda.
Sekda pun berharap, untuk perencanaan pengadaan agar segera laporkan paket programnya dalam bentuk matriks jenis kegiatan tersebut.
“Usulan fisik maupun pengadaan barang segera dilaporkan. Dan yang terpenting harus ada catatannya juga keterangannya, agar jelas perencanaanya apa baru perencanaan atau sementara jalan,” ucap Sekda.
Turut hadir dalam rapat kerja tersebut, Sekda Boltim Ir Hi Muhammad Assagaf, Asisten II Sonny Waroka, Asisten III Djainudin Mokoginta, Kaban Keuangan Boltim Oskar Manoppo, Kaban Bappeda Ikhsan Pangalima, serta seluruh pimpinan serta jajaran SKPD di lingkungan Pemkab Boltim. (Agung)
Komentar