BOGANINEWS, BOLTIM – Keinginan Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Landjar, untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya dengan Sembako selama tiga bulan kedepan, dalam menanggulangi dampak sosial ekonomi akibat wabah virus Covid-19, segera dipercepat oleh Dinas Ketahan Pangan (DKP) Boltim.
Menurut Kepala DKP Boltim Kisman Mamonto, ketersedian pasokan Sembako untuk masyarakat tidak lama lagi tiba di Boltim. Proses penyaluran terinformasi tinggal menunggu distrubusi dari pihak Bulog.
“Hasil komunikasi akhir dengan pihak Bulog, untuk mempercepat kelanjutan kesiapan distribusi tersebut, tinggal membuat nota kesepakatan. Sehingga, proses distribusi tahap awal bisa di percepat,” kata Kisman, Kamis (9/4/2020).
Penyediaan ini katanya, berdasarkan arahan Bupati lewat Surat Pemberitahuan, nomor 800/Sekdakab/334/III/2020 untuk ditindaklanjuti pendataan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) di 81 Desa agar segera dirampungkan.
“Makanya seluruh desa diminta memasukan data penduduk per KK, Non ASN, TNI-Polri, karyawan BUMN dan BUMD, serta karyawan perusahaan. Yang diutamakan masyarakat yang tidak berpenghasilan tetap,” jelasnya.
Terinformasi, sambil menunggu tahap verifikasi data penerima secera menyeluruh, maka tim penyaluran bantuan kemungkinan akan dibentuk oleh Pemerintah Daerah untuk penyerahan sembako di setiap tahapan. “Secepatnya akan di salurkan jika sudah siap semua,” akunya. (Agung)
Komentar