Pemkab Bolsel Tepis Isu Kasus Suap

BOGANINEWS, BOLSEL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), menepis isu terkait beberapa pemberitaan di media sosial (Medsos), maupun rumor yang berkembang belakangan ini tentang keterlibatan pimpinan atau pejabat Pemda Bolsel soal suap ataupun gratifikasi pekerjaan proyek pasar di beberapa tempat.
Hal ini disamapikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Bolsel Aldy Setiawan Gobel. Dikatakannya, tidak benar telah terjadi suap atau gratifikasi dalam pekerjaan pasar tersebut. Apalagi melibatkan nama beberapa pejabat tinggi di Bolsel.
“Sejauh ini semua proses pelaksanaan pekerjaan mengacu ke DIPA Kementrian. Pemerintah Daerah hanya sebatas memfasilitasi pembebasan lahan. Pemda sangat menyayangkan tudingan dari beberapa pihak yang turut memperkeruh situasi akhir-akhir ini,” jelas Aldy.
Lanjutnya, Pemda berharap, semua pihak agar menahan diri terkait persoalan tersebut. Kalaupun ada laporan ke lembaga penegak hukum, biarkan persoalan ini berproses secara normatif sesuai koridor hukum yang berlaku
“Pemda siap melakukan upaya hukum terhadap segala macam bentuk pencemaran nama baik yang melibatkan pejabat-pejabat Bolsel,” tegasnya. (Holan)

Komentar