Pemkot Salurkan Bantuan Kepada Guru Mengaji

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Kotamobagu, Jumat (27/4) memberikan bantuan operasional pengajian kepada para guru mengaji.
Pemberian bantuan tersebut, untuk menunjang para guru mengaji dalam memberantas buta huruf Al – Qur’an dikalangan masyarakat terutama para santri.
“Pada pembukaan kegiatan BBGRM kemarin, Bantuan ini sudah diserahkan secara simbolis, sehingga hari ini mulai kami salurkan kepada guru mengaji,” kata Kepala Sub Bagian Keagamaan, Andri Mokoginta.
Menurut Andri, tujuan dari penyaluran bantuan ini agar supaya dapat membantu para guru mengaji dalam memberantas buta huruf Al-Qur’an di Kotamobagu.
“Lewat bantuan yang diberikan kepada 149 guru mengaji di 18 kelurahan se Kota Kotamobagu ini, bisa membantu mereka dalam memberantas buta huruf Al-Qur’an,” jelasnya
Diketahui, bantuan yang diserahkan berupa alat –alat operasional  pengajian seperti Al-Qur’an, Karpet, buku iqro, pengeras suara dan amplifer . (Ino)

Komentar