Diusung Tiga Partai Kuat, Suhendro Boroma dan Rusdi Gumalangit Mendaftar di KPU Sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Boltim

BOGANINEWS, BOLTIM – Mendaftar di hari kedua Sabtu (5/9/2020) bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Suhendro Boroma (SB) dan Rusdi Gumalangit (RB), yang diusung Partai Politik (Parpol) PDI Perjuangan, Perindo dan PKS, siang tadi mendaftar di kantor KPU Boltim.
Suhendro Boroma dan pasangannya Rusdi Gumalangit, di dampingi Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan, jajaran pengurus Parpol Tim pemenangan bersama rombongan, sebelum masuk di halaman kantor KPU, dilakukan pemeriksaan kesehatan dan tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19).
Ketua KPU Boltim, Jamal Rahman didampingi empat komisioner,  menyampaikan, dalam proses pendaftaran akan melalui mekanisme yang telah disepakati bersama yakni sesuai protokol kesehatan.
“Selamat datang bagi para calon, Parpol dan tim rombongan di KPU, dalam rangka pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Boltim tahun 2020. Sebelum kita lakukan tahapannya, tidak lupa kita harus mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19. Selain kita memeriksa kelengkapan berkas dari Paslon, kita juga menganjurkan kewajiban bagi Paslon agar melakukan tes swab Covid-19 untuk dimasukan ke KPU. Juga  pengunaan alat pelindung diri seperti masker, sarung tangan dan handsainitaser, termasuk seluruh mekanismenya harus di lengkapi,” jelas Jamal.
Pada kesempatan itu, Liaison officer (LO) atau Tim pemenangan SB dan RG menyerahkan dokumen pendaftaran Paslon kepada Tim Pokja KPU. Selanjutnya, Tim Pokja KPU Boltim memeriksa kelengkapan dan keabsahan berkas dari Paslon SB dan RG.
Setelah pemeriksaan, KPU menerima kelengkapan berkas pendaftaran model B 1-KWK, dan telah memenuhi syarat dan diterima KPU Boltim, dengan ditandatangani oleh seluruh Komisioner KPU, yang disaksikan oleh Bawaslu Boltim dan seluruh masyarakat hadir.
Agenda terakhir, saat gelar konferensi pers, kedua pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Boltim, Suhendro Boroma dan Rusdi Gumalangit menyatakan sikap siap maju dan  berharap doa dan dukungan masyarakat Boltim.
“Alhamdulillah Kita di terima oleh KPU sebagai bakal calon untuk di verifikasi. Tadi sudah memasukan berkas dan mudah-mudahan di tanggal yang sudah ditetapkan kami di terima sampai proses verifikasi berkas. Saya ikut di Pilkada Boltim atas nama kerinduan dan keinginan untuk membangun daerah ini. Padahal saya sudah cukup nyaman dan Alhamdulillah sudah berkecukupan dalam hal rejeki di posisi pekerjaan saya sekarang. Namun karena ada mandat dari partai PDIP Perindo dan PKS , juga dorongan masyarakat, makanya saya siap maju di Pilkada ini,” ucap Suhendro.
Lanjut Suhendro, ia dan pasangannya akan menjadikan Boltim sebagai salah satu kabupaten yang maju di Sulut dan kabupaten yang di perhitungkan di Indonesia dari semua sektor.
“Semoga ini berjalan baik sampai waktunya. Insya Allah dengan ijinnya kita akan rebut hati dan pikiran rakyat dan maksud dan tujuannya bagi kesejahteraan masyarakat Bolaang Mongondow timur. Semoga pemilu ini berjalan lancar jujur adil sesuai ketetapan yang di atur oleh undang- undang Pemilu. Pesta demokrasi pesta rakyat yang damai baik dan berkualitas dan mendapatkan hasil yang berkualitas. Kunci dari pesta demokrasi adalah kemanan dan kenyamanan kita bersama, karena ini adalah amanat rakyat,” papar Suhendro Boroma. (Agung)

Komentar