BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Terkait hasil seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkunganPemkot Kotamobagu, Panitia Seleksi (Pansel) sudah menggelar pleno penetapan tiga besar hasil penilain atas pelaksanaan semua tahapan seleksi, di Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional XI Manado.
“Tiga nama (hasil pleno) akan diumumkan setelah dikoordinasikan dengan wali kota selaku PPK (Pejabat Pembina Kepegawaian),” ungkap Anggota Tim Sekretariat Pansel, Dedy Afandy Iman, Rabu (23/10/2019).
Lajutnya, pleno yang dilakukan Pansel itu adalah untuk sepuluh formasi jabatan yang dilelang. “Kesepuluh formasi jabatan itu sudah termasuk Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) yang tahapannya begulir belakangan. Yang diplenokan semua (10 formasi jabatan),” tambahnya. (tr01/ino)
Komentar