Dua Puskesmas dapat Perhatian Serius dari Komisi I DPRD Bolmut

BOGANINEWS, BOLMUT – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), punya catatan penting atas kunjungan di dua Puskesmas yakni Puskesmas Biontong dan Bintauna.
Hal ini disampaikan Sekertaris Komisi I DPRD Bolmut Budisetyawan Kohongia. Dikatakannya, ada beberapa ruangan di Puskesmas Biontong yang bocor, sehingga tidak dapat difungsikan. Selain itu, Puskesmas Biontong masih sangat kekurangan personil, serta usulan kerjasama dengan BPJS belum berjalan di Puskesmas tersebut,” ungkapnya, Jumat (15/1/2021).
Selain Puskesmas Biontong, juga terdapat Puskesmas Bintauna yang kondisi bangunannya juga mengalami kerusakan. Ditemukan ada beberapa kamar mandi yang atapnya sudah rusak, serta kerusakan lainnya. Dijelaskannya, untuk Puskesmas Bintauna belum ada gedung isolasi, padahal dari data yang ada banyak pasien yang harus di rawat di gedung isolasi.
“Karena tidak ada gedung isolasi, terpaksa pasien di rujuk ke fasilitas kesehatan lain atau dipulangkan ke rumah. Hal ini menjadi perhatian serius dari  Komisi I, karena Puskesmas adalah ujung tombak pelayanan kesehatan bagi masyarakata,” jelasnya. (WaOne)

Komentar