BOGANINEWS, BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow, menerima piagam penghargaan dari Mapolda Sulawesi Utara (Sulut) yang diserahkan langsung oleh Kapolda Sulut Irjen. Nana Sudjana, bertepatan dengan acara syukuran HUT Bhayangkara ke-75 di Mapolda Sulut, Kamis (01/7/2021).
Pemberian piagam penghargaan kepada Bupati Bolmong ini, atas jasa dan kontribusinya dalam rengka percepatan pembangunan Mako Polres Bolmong dengan pemberian lahan Mako Polres Bolmong seluas 5 (Lima) hektar, membantu pematangan lahan pembangunan Mako Polres Bolmong seluas 1 (Satu) Hektar, dan membantu dukungan operasional Polres Bolmong berupa 2 (dua) unit kendaraan R4 dan dukungan anggaran Operasi Ketupat Samrat Tahun 2021.
Dari pantauan media ini, acara syukuran HUT Bhayangkara ke-75 ini mengusung tema “Transformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid 19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju”. Acara tersebut dihadiri langsung Gubernur Olly Dondokambey, Bupati Bolmong, Bupati Bolsel dan Wakil Bupati Bolmut dan Forkopimda Sulut. (St)
Komentar