BOGANINEWS, BOLMONG – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Minggu (8/11/2020) menghadiri kegiatan kunjungan kerja Pjs Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) sekaligus dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriyah, yang dilaksanakan di depan Masjid Al-Muhajirin, Desa Mopuya Selatan, Kecamatan Dumoga Utara.
Acara tersebut turut dihadiri Kepala Biro Ekonomi Provinsi Sulut mewakili Pjs Gubernur Sulut, unsur Forkopimda, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bolmong, para pejabat di lingkungan Pemkab Bolmong, serta Ustad Kondang Yusuf Mansyur yang sekaligus menjadi pembawa tausiyah dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriyah.
Bupati dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Ustad Yusuf Mansyur bersama rombongan. “Saya mengucapkan selamat datang dalam bahasa Mongondow Dega Niondon kepada bapak ustad di tanah Bolaang mongondow. Insyallah Pak Kyai Yusuf bersama rombongan akan selau betah di tanah Mongondow,” ucap Yasti.
Melalui kesempatan tersebut, Yasti mengungkapkan di Dumoga Utara lebih khusus di Mopuya Selatan adalah daerah heterogen karena terdiri dari berbagai macam suku.
Komentar