Terkait Gempa, BPBD Boltim Imbau Warga Jangan Panik dan Update Informasi BMKG

BOGANINEWS, BOLTIM – Gempa bumi berkekuatan 7,1 skala richter di kedalaman 10 kilometer di perairan Ternate dan Maluku Utara, sekira pukul 23.00 WITA, Minggu (07/07/2019) tadi malam, sangat terasa hingga ke wilayah Sulawesi Utara (Sulut).

Gempa tadi malam, membuat masyarakat di bagian pegunungan dan pesisir pantai khususnya di wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), menjadi panik dan berhamburan keluar rumah sampai mengungsi di dataran tinggi.

Terkait kepanikan warga tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Boltim menghimbau warga agar tetap waspada.

“Jangan panik. Tolong update info dari website resmi BMKG untuk mendapatkan berita terbaru terkait info Tsunami,” pinta Kaban BPBD Boltim, Elvis Siagian.

Menurutnya, gempa susulan masih ada kemungkinan terjadi, namun sudah mulai menurun guncangannya.

”Kami masih menunggu informasi ter update dari BMKG. Kalau gempa sudah mencapai puncaknya, maka akan menurun guncangannya dan ini bukan potensi Tsunami,” ujarnya.

Ia pun mengimbau masyarakat Boltim yang ada di wilayah pesisir agar ketika mendapatkan informasi terkait potensi terjadi tsunami, agar tidak panik.

“Untuk informasi terkait gempa bumi, masyarakat disarankan untuk menerima info dari BMKG ataupun BPBD, jangan sampai ada info yang tidak jelas berseliweran kemudian dijadikan isu yang menimbulkan rasa was-was bagi masyarakat. Makanya, masyarakat diminta untuk menerima info dari BMKG atau dari BPBD, karena saya juga menginformasikan perkembangan berdasarkan info dari BMKG, jangan dari sumber lain,” harapnya. (Agung)

Komentar