BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Mewakili Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara, Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan, Jumat (23/8) sore, membuka secara resmi pelaksanaan kegiatan Kemah Pramuka Karya Sahabat Tahun 2019, yang dilaksanakan di lapangan Gelora Ambang Kotamobagu.

Dalam kesempatan itu, Nayodo dalam sambutannya menyampaikan atas nama pribadi dan Daerah Kota Kotamobagu mengucapkan selamat Hari Pramuka ke-58 tahun 2019.

“Saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada panitia dan peserta yang mengikuti kegiatan ini, karena bagi Pemerintah Kota Kotamobagu, kegiatan ini juga bagian dari upaya kita semua untuk dapat semakin memperkokoh persatuan, persaudaraan, dan kebersamaan khususnya bagi seluruh anggota pramuka di wilayah Kota Kotamobagu,” kata Nayodo.


















Komentar