BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, Kamis (8/8) membuka secara resmi Kejuaraan Daerah (Kejurda) renang antar club se-Sulawesi Utara dan Gorontalo (SulutGo), bertempat di Gelanggang Olahraga (Gelora), Kelurahan Kotamobagu, Kecamatan Kotamobagu Barat.
Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang bagi seluruh kontingen se-SulutGo
“Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Kota Kotamobagu, serta pribadi saya, mengucapakan selamat datang bagi seluruh peserta, serta terima kasih telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Saya sapa dengan bahasa daerah kami, dega niondon,” ucap Tatong.
Dikatakan Tatong, kegiatan Kejurda ini untuk daerah Kota Kotamobagu sendiri, baru bisa dilaksankan setelah dua puluh enam tahun.
“Kegiatan ini tentunya menjadi sejarah bagi daerah ini, khusunya perjalanan gelaran perlombaan olahraga di cabang renang. Dua puluh enam tahun bukan waktu yang pendek untuk menunggu gelaran perlombaan ber skala besar seperti ini. Untuk itu, kami pemerintah dan masyarakat Kota Kotamobagu perlu berbangga atas terlaksana kegiatan ini, apalagi menjadi tuan rumah,” kata Tatong.
Tatong pun berharap, agar kegiatan ini akan berjalan sesuai dengan diharapakan dengan hasil hasil kerja panitia yang sudah terencana
“Kepada panitia pelaksana, saya ucapkan banyak terimakasih. Muda-mudahan kegiatan ini akan berjalan lancar sampai dengan selesai,” harapnya.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Asisten II Kotamobagu Gunawan Damopolii, Kepala Kejari Kotamobagu, Dasplin SH MH, Dandim 1303/BM Burhan S.Sos, Ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu Waskito SH MH, Kepala Dispora Kabupaten Bolmut Halifaks Olii, Ketua KONI Sulut Rudi Wongkar dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah Pemkot Kotamobagu. (ino)
Komentar