Wagub Steven Kandouw Optimis 200 ribuan anggota BKMT di Sulut Adalah Pelopor Pendidikan dan Kesejahteraan Bagi Masyarakat

[wptv_listing]

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Drs. Steven O. E. Kandouw, takjub sekaligus berikan support dukungan bagi kaum jender terutama ibu- ibu yang tergabung dalam Pengurus Wilayah Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi Sulawesi Utara.

Hal itu dikatakannya saat menghadiri Pelantikan Pengurus Wilayah Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi Sulawesi Utara Periode 2023 – 2028, bertempat di Lapangan Olahraga Kelurahan Molinow Kotamobagu Barat, pada Sabtu (21/10/2023).

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Saya salut dan takjub, dahulu saya hadir di kegiatan yang sama yakni acara BKMT tahun 2018 atas undangan Bupati Bolaang Mongondow, waktu itu, Ibu Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow bertempat di Lolak, saya melihat rasanya banyak sekali ibu-ibu muslimah yang hadir. Yang lebih luar biasa hari ini saya lebih takjub lagi karena lebih banyak lagi yang hadir. Saya salut ditengah-tengah keterbatasan ditengah cuaca yang seperti ini ibu-ibu masih semangat melangkahkan kaki ringan dengan tekad yang membara hadir dalam acara yang luar biasa ini,” ucap Steven Kandouw.

Menurutnya semangat tersebut menandakan ibu-ibu kalau mengerjakan sesuatu tulus, karena ini panggilan iman.

“Tadi secara sepintas saya mendengarkan visi misi BMKT, terima kasih rupa-rupanya road map BMKT ini seiring sejalan dengan road map pemerintah, seiring sejalan dengan RPJMD kita bahwa kita semua tidak lain dan tidak bukan adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan yang paling utama meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Besar harapan saya, dan saya optimis 200 ribu anggota BKMT di Sulawesi Utara akan menjadi pelopor, ujung tombak bagi kita di Sulawesi Utara untuk meningkatkan pendidikan dan kesejahteraan masyarakat. Terima kasih ibu-ibu,” terangnya.

Ia juga menjelaskan terkait peran jender Di Sulawesi Utara, partisipasi Gender nomor 1 di Indonesia, tidak ada provinsi lain yang partisipasi gender-nya seperti di Sulawesi Utara.

“Mulai anggota dewan, pejabat-pejabat di lingkungan pemerintah provinsi dan kabupaten kota, sangat dominan peran dari ibu-ibu, dan ini harus kita terus pertahankan. Maka tidak salah kalau kita juga mau ke depan seluruh petugas-petugas kita baik di eksekutif maupun legislatif harus diisi oleh kaum perempuan.

Saya harap pertemuan hari ini bukan pertemuan yang terakhir, undang saya kalau ada acara, saya akan dengan senang hati hadir. Selamat atas dilantiknya pengurus BKMT Provinsi Sulut yang baru, di bawah kepemimpinan Ibu Yasti Soepredjo Mokoagow, dan saya hibahkan BKMT tahun depan 1 milyar.

Jaga terus keutuhan rumah tangga, jaga terus keutuhan masyarakat kita harus berperan aktif, ukhuwah islamiyah harus terus kita dengungkan tapi jangan lupa juga ukhuwah wathoniah kita, lebih istimewa lagi ukhuwah imaniyah kita karena kita hidup bukan hanya di keluarga, tapi ada lingkungan sekitar ada teman-teman se-daerah bahkan sahabat-sahabat se-bangsa dan se-tanah air,” harap Steven Kandouw.

 

Reporter: Agung Mokodompit.

Komentar