BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Guna meningkatkan jumlah Wisatawan Mancanegara ke wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR) pada tahun 2019 mendatang, , Pemerintah Kota Kotamobagu melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar), Kamis (6/12), menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) di Aula Kantor Bapelitbangda Kota Kotamobagu
Kegiatan yang dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kotamobagu Adnan Massinae tersebut, dihadiri para Kepala Dinas Pariwisata se–Bolaang Mongondow Raya, Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran Regional 1 Kementerian Pariwisata Republik Indonesia Dr. Utari Widyastuti. M. I. Kom, serta Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Kotamobagu, Joni Rumagit.
Menurut Kepala Disbudpar Kotamobagu Mohammad Agung Adati, hasil kegiatan FGD tersebut diperoleh berbagai kesimpulan dan poin penting tentang upaya peningkatan jumlah Wisatawan Mancanegara di Bolaang Mongondow Raya, seperti Paket Wisata Terpadu, dimana para Wisatawan akan diarahkan untuk mengunjungi sejumlah Destinasi Wisata di wilayah Bolaang Mongondow Raya.
“Selain itu juga akan dibentuk Forum Komunikasi antar Dinas Pariwisata se –Bolaang Mongondow Raya, dalam rangka untuk saling mendukung berbagai ivent wisata yang dilaksanakan oleh masing – masing daerah, dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah Wisatawan Mancanegara di wilayah Bolaang Mongondow Raya,” jelas Adati. (Tr01/Ino)
Komentar