Tatong Ajak Semua Pihak Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19

BOGANINEWS, KOTAMOBAGUWali Kota Kotamoagu Ir Tatong Bara mengajak semua pihak untuk bersama-sama menyukseskan program vaksinasi Covid-19 di Kota Kotamobagu.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Hal itu disampaikannya saat mencanangkan pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 tahap pertama yang dilaksanakan di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Motoboi Kecil, Senin (01/02/2021).

Ditegaskannya, pentingnya kerjasama dari semua pihak dalam proses vaksinasi ini, untuk memutus penyebaran Covid-19 di Daerah Kotamobagu

“Serangkaian dengan kegiatan hari ini, saya meminta seluruh tenaga kesehatan (Nakes) yang akan melakukan vaksinasi agar sesuai prosedur pelaksanaan vaksin demi menjamin kesehatan dan keselamatan, serta yang paling penting efektivitas vaksin,” kata Wali Kota

Tatong Bara menyebut, sebanyak 2800 vial vaksin yang disediakan, dan akan digunakan pada tahap pertama ini sebanyak 1375 vial.

“Dalam tahap pertama yang akan dimulai dilaksanakan pagi hari ini kepada1375 Nakes. Sementara untuk tahap kedua akan dilaksanakan setelah 14 hari setelah vaksin pertama,” ungkapnya.

Untuk itu, Tatong menghimbau kepada seluruh ASN, TNI, Polri serta masyarakat, agar sama-sama mensukseskan pelaksanaan vaksinasi ini dan terus menerapkan protokol kesehatan dengan Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dan Memakai Masker (3M).

“Kotamobagu saat ini berada pada level zona merah dengan jumlah positif Covid-19 mencapai 271 orang. Untuk itu, kepada Camat, Sangadi/Lurah se Kotamobagu agar terus memberikan himbauan dan mengajak masyarakat untuk menerapkan prokes,” pintanya.

Turut hadir dalam kegiatan pencanangan ini, Wakil Walikota Nayodo Koerniawan, Sekretaris Kota (Sekot) Sande Dodo, unsur Forkopimda, para Asisten, pemuka agama, pimpinan OPD, Camat dan Lurah/Sangadi se Kota Kotamobagu. (Advertorial)

Komentar