Bawaslu Bolmut Berkomitmen Ciptakan Pemilu 2024 Bermartabat, Jujur dan Adil

BOGANINEWS, BOLMUT – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), berkomitmen bersama aparat Kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia (TNI), dalam mewujudkan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 yang bermartabat, jujur dan adil.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Bawaslu Bolmut, Abdul Muin Wengkeng. Dikatakannya, Bawaslu Bolmut akan melakukan penandatanganan deklarasi yang dirangkaikan dengan apel gelar pasukan operasi Mantap Brata 2023.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Kegiatan ini dalam rangka kesiapan pengamanan, penyelenggaraan pemilu tahun 2024 yang dilaksanakan di halaman Mapolres Bolmut. Dengan keterlibatan langsung TNI dan Polri, saya yakin pelaksanaan seluruh rangkaian Pemilu di Bolmut akan berjalan dengan damai sesuai harapan bersama. Gelar pasukan ini sebagai langkah awal, untuk mengidentifikasi instrumen dalam mengawal Pemilu 2024 nanti,” jelas Muin, Selasa (17/10/2023).

Lanjutnya, penandatanganan ini sebagai upaya menunjukkan komitmen para pihak dalam mewujudkan pemilu damai, bermartabat dan berkualitas. Apel gelar pasukan dilakukan sebagai penandatangan deklarasi pemilu damai, yang dilakukan diatas baliho raksasa yang dilakukan oleh Bawaslu, KPU, Pemerintah Daerah (Pemda), TNI, Polri, Partai Politik (Parpol).

“Pihak Bawaslu akan terus berkomitmen mewujudkan Pemilu bermartabat, jujur dan adil. Tentu akan berkolaborasi dengan para pihak baik TNI dan Polri. Kami juga memberikan apresiasi atas penyelenggaraan apel gelar pasukan tersebut,” ucap Wengkeng.

Diketahui yang menjadi sasaran operasi berupa segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata pada pemilu tahun 2024. Tujuan operasi mantap Brata Tahun 2023-2024 itu di laksanakan selama 222 hari, dengan skema timing 74 hari pada tahun 2023 dan 148 hari pada tahun 2024.

 

Reporter: Indrawan Laupu

Komentar