Angkatan 12 STIE Widya Dharma di Wisuda

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Widya Dharma Kotamobagu, siang tadi menggelar wisuda angkatan ke-12.

‪Wisuda kali ini di ikuti oleh 90 orang dengan gelar Sarjana Ekonomi (SE) Program Studi (Prodi) akuntansi dan manajemen. Untuk prodi Akuntansi sebanyak 44 orang dan Manajemen 46 orang.‬

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg
Salah satu peserta wisuda yang didampingi keluarga

‪Pengukuhan tersebut dipimpin langsung Ketua STIE Widya Dharma, Herry Mokoginta SE, ME dan disaksikan oleh perwakilan Kopertis wilayah sembilan, perwakilan Pemerintah Kotamobagu, serta para dosen, tamu dan undangan.

Pada acara wisuda tersebut, kegembiraan tak bisa disembunyikan dari wajah para sarjana yang baru dikukuhkan. Seperti pengakuan Santi Erlinawaty, salah satu peserta wisuda,  bahwa perjuangan selama mengenyam pendidikan di strata satu akhirnya tuntas.

“Gelar yang kami raih ini, telah menjadi kebanggaan tersendiri. Juga untuk dipersembahkan kepada orang tua. Insya Allah, apa yang telah kami dapatkan selama proses perkuliahan bisa menjadi bekal untuk mengabdikan diri dan bermanfaat bagi masyarakat,” kata Santi. (Ino)

Komentar