18 Kelurahan Se-Kota Kotamobagu Dapat Suntikan Anggaran DAU

BOGANINEWS , KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu, mulai salurkan dana Kelurahan Tahun 2023. Adapun dari 18 Kelurahan se-kotamobagu, sudah sekitar 14 Kelurahan yang menerima dana yang berasal dari Dana Alokasi Umun (DAU) Kelurahan tahun 2023.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kota Kotamobagu Pra Sugiarto.H.Yunus,SP, mengatakan untuk tahun ini total anggarannya secara keseluruhan ada sekitar 1.800.000.000 untuk delapan belas kelurahan.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Sudah sekitar empat belas kelurahan yang menerima dana itu, dengan presentase 64% dan ini baru tahap satu.” Ungkapnya Selasa (18/7/2013).

Lanjutnya, untuk sisanya yang belum tersalurkan empat Kelurahan lagi, seperti Kelurahan Gengulang,Tumobui, Motoboi Besar dan Kotamobagu.

“Untuk peruntukannya sesuai petunjuk tenis dan pelaksanaan semua kearah pembanguan infrastruktur. Tentunya kerena ini pekerjaan fisik diharapkan sesuaikan dengan perencanaan yang suda di sepakati oleh pemerintah dan masyarakat yang ada di kelurahan tersebut, sebap di awal tahun depan akan ada pemeriksaan dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK),” jelasnya. (**)

 

Reporter: Agung Mokodompit.

Komentar