17 Nama Ini Berhak Mengikuti Seleksi JPT Pratama Kotamobagu

BOGANINEWS,KOTAMOBAGUBerdasarkan hasil penilaian seleksi administrasi oleh Panitia Seleksi (Pansel) terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di lingkungan Pemerintah  Kota (Pemkot) Kotamobagu yang diputuskan dalam rapat Pansel 4 Februari 2021 hari ini, sebanyak 17 nama dinyatakan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.

Hal ini sesuai surat pengumuman dengan nomor: 05/Pansel-ST-KK/11/2021 tentang hasil penilaian administrasi JPT Pratama di lingkungan Pemkot Kotamobagu, yang ditandatangani oleh Ketua Pansel Ir. Sande Dodo.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Dalam isi surat itu disebutkan, nama-nama yang dinyatakan lulus sebagaimana yang dimaksud, berhak mengikuti tahapan seleksi sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, yaitu pada bulan Februari 2021 ini, yang akan dimulai pada tanggal 8 untuk uji kempetensi, penulisan makalah tanggal 9, dan presentasi makalah dan wawancara tanggal 9 sampai 10 Februari 2021. (Mira)

Berikut daftar jabatan dan pelamar seleksi JPT Pratama yang memenuhi standar:

Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Kotamobagu:

  1. Piter Suli, S.pt
  2. Ramjan P. Mokoginta, S.Hut, M.Si
  3. Fenty Dilasandi Miftahl, SP
  4. Nulisa Hein Pudul, SP
  5. Sumitro Potabuga, S.Pd

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Kotamobagu:

  1. Anky Taurina Mokoginta, ST, ME
  2. Citra Dewi Ololah, S.Sos
  3. Ratna Hajijah Adarani, SS, M.Si

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kota Kotamobagu:

  1. Drs. Usmar Mamonto
  2. Syafrudin Saleh Abas, SE
  3. Ilmar Zaldy Rusman, S.STP
  4. Nasly Pautungan, SE

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Kotamobagu:

  1. Ham Rumoroi, S.Pd
  2. Suhartien Tegela, SE

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Kotamobagu:

  1. Piter Suli, S.Pt
  2. Ir. Ni Nyoman Sukasari
  3. Sumitro Potabuga, S.Pd

Daftar jabatan yang tidak memenuhi persyaratan untuk diseleksi ketahapan selanjutnya:

  1. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Kotamobagu : 1 orang pelamar, 1 orang dan tidak lulus seleksi administrasi.
  2. Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kota Kotamobagu: 1 orang pelamar, 1 orang dan tidak

lulus seleksi administrasi.

  1. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kotamobagu: 1 orang pelamar, dan Lulus seleksi administrasi atas nama Rastono. S.Pd, ME.

Daftar pelamar yang tidak lulus administrasi:

  1. Anhar Pasambuna, ST
  2. Ariono Potabuga, S.Pd, ME

 

Sumber: Pansel JPT Pratama Kotamobagu

Komentar