Genggulang Raih Juara 1 Lomba Kebersihan Tingkat Kecamatan Kotamobagu Utara

BOGANINEWS, KOTAMOBAGUKelurahan Genggulang, Kecamatan Kotamobagu Utara, berhasil meraih  juara 1 dalam rangka penilaian lomba kebersihan dan perkembangan kelurahan tingkat Kecamatan Kotamobagu Utara.

Lurah Genggulang, Tetty Olifia Mokoginta saat menerima hadiah dari Camat Kotamobagu Utara.

Atas prestasi tersebut, Lurah Genggulang Tetty Olifia Mokoginta mengaku sangat gembira. Menurutnya, tentu ini awal yang baik untuk kedepannya lebih meningkatkan tingkat kebersihan lingkungan.

“Saya punya slogan 3M yaitu, mulai dari kecil, mulai dari sekarang, dan mulai dari diri sendiri,” kata Olifia, Senin (15/7).

Ia pun mengatakan, hal ini juga berkat kerjasama seluruh masyarakat sehingga boleh meraih juara 1, dan mendapatkan hadiah berupa Trophy dan uang tunai sebesar Rp 5 Juta. Hadiah atas prestasi tersebut, diserahkan langsung oleh Camat Kotamobagu Utara di Kantor Kecamatan Kotamobagu Utara.

“Alhamdulillah, berkat kerjasama kita semua, Kelurahan Genggulang dapat meraih prestasi ini,” kata Olifia sembari menghimbau agar seluruh masyarakat di Genggulang untuk terus menjaga kebersihan.

Diketahui, pada lomba kebersihan tingkat kelurahan tersebut, Kelurahan Genggulang meraih juara 1, Kelurahan Upai meraih juara 2, dan juara ke 3 diraih Kelurahan Biga. Sementara untuk lomba kebersihan tingkat desa, Desa Bilalang 1 keluar sebagai juara 1, Desa Sia juara 2, dan juara ketiga diraih Desa Pontodon Timur. (Ino)

Komentar