Buka UNBK Tingkat SMK di Bolmong, Yasti Laporkan Kesiapan Pelaksanaan ke Wagub Sulut

BOGANINEWS, BOLMONGBupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow, Senin (16/3/2020) pagi, menghadiri sekaligus membuka pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK dan sederajat di Kabupaten Bolmong, yang dipusatkan di SMK Poopo, Kecamatan Passi Timur.

Usai pembukaan UNBK, Bupati Bolmong melakukan video teleconference dengan Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara (Sulut), Steven O.E Kandouw, untuk melaporkan kesiapan pelaksanaan UNBK di Kabupaten Bolmong.

“Saya laporkan pak Wagub, di Bolmong ada 15 SMK yang terdiri dari 7 SMK Negeri dan 8 SMK Swasta. Jumlah keseluruhan siswa sebanyak 771 peserta, yang terbagi dari 401 laki-laki dan 370 perempuan. Dan khusus SMK Poopo sendiri ada berjumlah 40 siswa dengan jumlah 22 laki-laki dan 18 perempuan, seratus persen hadir,” kata Yasti.
Melalui kesempatan itu juga, guna mengantisipasi penyebaran virus corona (COVID-19), Bupati melaporkan bahwa di Bolmong anak-anak SD kelas 1-6 dan SMP kelas 7- 9, mulai hari ini diminta untuk belajar di rumah masing-masing, dengan pengawasan sangadi (kepala desa) dan perangkat desa serta guru masing-masing, agar supaya anak-anak tidak berkeliaran di luar rumah.
Sementara itu, Wagub sulut lewat teleconference tersebut menyampaikan terima kasih kepada Bupati Bolmomg. “Muda-mudahan anak-anak di Bolmong hasilnya optimal,” harapnya.
Selain itu, Wagub juga mengapresiasi langkah Bupati Bolmong terkait kebijakan melibatkan aparat desa untuk melakukan pengawasan terhadap anak-anak di rumah. “Belajar di rumah bukan berarti berkeliaran sana sini. Salut buat Bupati melibatkan aparat desa untuk mengawasi anak-anak. Terima kasih buat ibu Bupati,” ucap Wagub dalam video teleconference itu.
Wagub Sulut juga pada kesempatan itu membuka secara resmi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK melalui Video Conference Online se-Sulawesi Utara.
Turut hadir dalam pembukaan UNBK tersebut, Ketua DPRD Bolmong, Kepala Dinas Pendidikan Bolmong, Kepala Sekolah SMK Poopo serta para guru dan siswa peserta ujian. (ino)

Komentar