Peringati HGN ke 73, Pemkab Gelar Seminar

BOGANINEWS BOLTIM — Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) ke 73, Pemkab Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar seminar dengan tema “Revolusi Karakter Guru Menuju Bolaang Mongondow Timur yang Cerdas.”

Pada sambutannya, Bupati Boltim Sehan Landjar, yang juga menjadi pamateri pada seminar itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada para guru. “Saya menjadi seperti ini karena atas jasa dari para guru. Dunia pendidikan telah 73 tahun lepas dari jajahan. Guru adalah pahlawan dan sampai sekarang juga mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa,” ujarnya.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Lanjut dia, majunya suatu bangsa sangatlah bergantung pada kualitas para guru. “Seperti filosofi kejadian yang menimpa Nagasaki dan Hirosima ketika di bom. Hanya satu pertanyaan atas peristiwa itu. Apakah masih ada guru untuk membangun negara itu lagi?,” katanya.

Ia juga berpesan, agar para guru yang ada di Kabupaten Boltim, wajib memberikan contoh teladan kepada para murid. “Pendidikan tujuannya merubah karakter sifat dan mainset seseorang, itu sangat bergantung pada kualitas guru. Tiga hal yang perlu kita ubah, yakni bagaimana menanamkan rasa malu, menghargai hak orang lain dan bersabar,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Yusri Damopolii mengatakan, Bupati Sehan adalah contoh dari seorang guru yang perlu diteladani. “Beliau adalah sang motivator bagi kita semua. Peringatan HGN ini, saya berharap para guru yang ada di sekolah dapat menjalankan tugasnya sebagai guru yang dapat diteladani murid,” katanya. (Agm)

Komentar