Pemuda Nuangan Buat Miniatur Unik

BOGANINEWS, BOLTIM Aswin Babay warga Nuangan Induk Kabupaten Bolaang Mongodow Timur (Boltim), memiliki karya seni yang di bilang cukup unik. Aswin mampu membuat miniatur rumah dari bahan sisa potongan ranting cengkeh dan kardus bekas.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Menurut Aswin, salah satu bahan yang bisa dibuat untuk kerajinan tangan adalah kayu.

“Memang perlu ketelitian dan skill yang mumpuni untuk bisa mengolahnya menjadi karya yang indah. Alat yang memadai juga diperlukan saat membuat kerajinan tangan (Miniatur Rumah), berbahan kayu satu ini. Walaupun terdengar sulit, namun ternyata tidak sesulit itu, jika ada kemauan bagi yang ingin mencobanya,” kata Aswin, kepada BoganiNews.com, Senin (1/7/2019).

Dijelaskannya, awalnya ia membuat miniatur rumah tersebut, saat saudaranya meminta tolong untuk dibuatkan hiasan kerajinan tangan miniatur rumah mini dari bahan kayu.

“Sejak saat itu, saya mulai terbiasa membuatnya. Sekarang saya sudah membuat empat buah miniatur rumah dengan berbagai model. Salah satu rumah miniatur ini, pernah di bawah saudara saya ke kotamobagu untuk ikut kontes, karena permintaan praktek kesenian kerajinan tangan. Allhamdulilah dapat juara,” tuturnya.

Aswin juga menjelaskan, untuk bahannya hanya dari ranting kayu cengkih agar kuat dan kokoh. Sedangkan atapnya dari dus bekas, triplex juga perekat. Ia juga berharap, kedepan hasil karyanya bisa di pamerkan di kegiatan atau festival budaya sebagai karya kerajinan putra daerah.

“Saya berharap kedepan Pemerintah Boltim, dapat mensuport sekaligus memberikan pendampingan kepada masyarakat yang mempunyai bakat untuk di pamerkan hasil karyanya ke publik,” harapnya. (Agung)

Komentar