Miliki Banyak Tempat Wisata, Boltim Jadi Tujuan Wisatawan Lokal dan Mancanegara

BOGANINEWS, BOLTIM – Siapa yang tidak kenal dengan Kabupaten Bolaaang Mongondow Timur (Boltim). Daerah yang dipimpin Bupati Sehan Salim Landjar ini, memiliki banyak potensi wisata yang patut dikunjungi.

Tempat wisata Villa Mooat, Boltim.

Boltim yang terletak dibagian timur tersebut, hingga saat ini menjadi tujuan utama bagi para wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara (Wisman) untuk menyaksikan langsung keindahan alam yang ada di Boltim. Tercatat, di tahun 2018 lalu saja, sebanyak 700-an Wisman berkunjung ke tempat-tempat wisata yang ada di Boltim. Jumlah tersebut, belum ditambah dengan banyaknya wisatawan lokal yang turut menikmati keindahan pesona alam di Boltim.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Boltim, Risky Lamaluta, yang membedakan destinasi wisata yang ada di Boltim dengan daerah lainnya, karena alam Boltim adalah lukisan Tuhan yang patut dijaga juga dilestarikan.

Kompleks perkantoran Pemkab Boltim yang sering dijadikan tempat selfi.

“Berkembangnya pariwisata yang ada di Boltim itu, karena permintaan dari bapak Bupati. Yang pertama, beliau mensupport penuh agar sektor pariwisata sebagai salah satu sektor peningkatan tarap hidup masyarakat, yang kedua kita punya alam yang baik juga bagus dan indah, serta layak untuk dipromosikan ke wisatawan mancanegara. Nah, tinggal bagaimana kita menata, mempolesnya, sebagaimana tempat itu bisa jadi destinasi yang layak dan mampu bersaing dengan daerah berkembang lainya,” kata Risky, Rabu (19/2/2019).

Selain itu kata Risky, yang membedakan sektor pariwisata daerah kita dengan daerah yang lainnya, yakni Boltim punya dua tempat area kawasan yang besar, yaitu kawasan pangan dan kawasan pegunungan itu lengkap. Sedangkan dari segi iklim daerah kita  punya daerah-daerah dingin dan sejuk yaitu Danau Moat dan Danau Tondok,  juga pegunungan pangan.

“Sedangkan daerah panas dan sejuk dibagian daerah pesisir pantai. Nah, semuanya itu memiliki keunikan masing-masing yang layak dijadikan tempat wisata. Kurang lebih Boltim adalah lukisan Tuhan yang mempunyai daya tarik tersendiri,” pungkasnya. (Agung)

Komentar