Kelompok Pelajar Boltim Berikan Bimbingan Khusus Bagi Pelamar CPNS

BOGANINEWS, BOLTIM – Kelompok Pelajar Boltim (KPB), Senin (15/10) memberikan bimbingan khusus belajar bagi para pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 yang akan mengikuti Seleksi tes Computer Assisted Tes (CAT), di SDN 1 Tombolikat Selatan.

Bimbingan selama tiga hari ini bermula dari insiatif tiga orang ASN yang mendapat nilai terbaik saat mengikuti tes CAT CPNS Boltim tahun 2014 lalu. Ketiga ASN ini masing-masing Nazril Lakoro, Fadlun Wakid  dan Yesi Mokobombang, dengan nilai passing grade 300 lebih.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Seperti dikatakan Nazril Lakoro, bimbingan ini gratis khusus putra putri Boltim. “Langkah ini merupakan inisiatif kami sebagai bentuk tanggung jawab moral kepada putra putri daerah, bahwa mereka tidak dibiarkan, tapi kami memberikan ruang dan bimbingan belajar untuk mereka,” kata Nazril Lakoro.

Di sisi lain, Fadlun Wakid menuturkan, sesuai pengalaman yang meraka alami, seperti tenaga kesehatan atau Bidan, yang diterima delapan, namun yang lulus passing grade hanya enam. “Kasihan jika ini di biarkan. Kami ingin tahun 2018 ini semua formasi terisi. Para pelamar harus berusaha sekuat tenaga dan pikiran dan buktian bahwa putra putri daerah bisa,” jelas Yesi.

Sementara itu, Fadlun Wakid berpesan buat para pelamar CPNS Boltim, agar lebih giat belajar dan berdoa, agar lebih berkualitas. “Ini berbeda dengan simulasi barusan. Justru kegiatan bimbingan belajar ini lebih mendalam untuk memecahkan soal-soal seperti TIU, TWK dan TKP,” terang Fadlun. (Agm)

Komentar