Pemkab Bolsel Gelar Festival Tulude

BOGANINEWS, BOLSEL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong Selatan (Bolsel), besok Selasa (31/01) akan menggelar Festival Tulude. Festival ini sudah Empat kali diselenggarakan Pemkab Bolsel, sejak tahun 2012 silam.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Bolsel, Resly Paputungan, Tulude merupakan adat dan budaya yang berasal dari Nusa Utara yakni etnis Sangihe. Di Bolsel sendiri etnis Sangihe cukup banyak dan biasanya setiap tahun melaksanakan perayaan Tulude. “Seperti biasa Festival Tulude akan dilaksanakan di Desa Dumagin Kecamatan Pinolosian Timur. Sebagai bagian dari visi daerah, maka perayaan Tulude dibawa langsung koordinasi Pemkab,” kata Resly.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Lanjutnya, pada festival nanti akan ada lomba Masamper, Ampa Wayer, serta kegiatam lainnya. “Lomba sudah mulai dilaksanakan. Besok malam tinggal menunggu pengumuman juara,” jelasnya. Ia juga berharap, kegiatan ini akan lebih mempererat hubungan antar warga yang ada di Bolsel, untuk ikut menunjang proses pembangunan di daerah.

Dikatakannya, pada Festival Tulude, Pemkab juga telah mengundang sejumlah pejabat di luar daerah termasuk Gubernur Sulut. “Undangan telah di sebar. Bahkan, Gubernur kita undang,” tambahnya. (Ino)

Komentar