BOGANINEWS, BOLSEL – Sekertaris Daerah (Sekda) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Marzanzius Arvan Ohy, didampingi Asisten III Setda, Kaban BKPSDM, Rabu (14/8) melakukan sidak kehadiran Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkup Pemerinta Kabupaten (Pemkab) Bolsel.
Rombongan yang dipimpin Sekda tersebut mulai berkunjung ke Puskesmas Duminanga, dan dari kunjungan itu didapatnya beberapa ASN yang keberadaanya tidak diketahui. Dalam kesempatan tersebut, Sekda menyampaikan bahwa dengan adanya aplikasi hadir, tidak ada lagi ASN yang keberadaanya tidak bisa di deteksi.
“Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan ASN di lingkup Pemkab Bolsel dalam mengisi daftar hadir, karena bisa di akses baik saat masih di kantor maupun saat turun lapangan, sehingga tidak ada alasan bagi ASN karena alasan administrasi tidak mengisi daftar hadir,” jelasnya.
Di akhir kunjunganya Sekda mengharapkan untuk Puskesmas untuk menjaga kebersihan kantor dalm menyongsong Hut RI.
Sementara itu, Kaban BKPSDM Ahmadi Modeong menyampaikan hasil sidak kali ini akan langsung ditindaklanjuti dirinya baik berupa Fanismen maupun Awards. (Holan)
Komentar