Humas Bolsel Gelar Sosialisasi PPID

BOGANINEWS, BOLSEL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melalui Bagian Humas, Selasa (28/11) menggelar sosialisasi tentang peran dan fungsi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di lingkup Pemkab Bolsel, yang diselenggarakan di Queen Resto, Sondana.

Sosialisasi PPID tersebut, dibuka Wakil Bupati (Wabup) Bolsel Iskandar Kamaru, yang dihadiri oleh para Camat, Kepala Puskesmas, kepala – kepala sekolah, para Sangadi (Kepala Desa) dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Wabup Iskandar Kamaru dalam sambutannya mengatakan, Pemkab Bolsel selama ini cukup terbuka memberikan informasi kepada masyarakat, guna tercipta jalannya pemerintahan yang transparan dan akuntabel. “Informasi ini penting untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat dalam proses kebijakan publik sebagaimana amanah Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008,” jelas Wabup.

Sementara itu, Kepala Bagian Humas Pemkab Bolsel Ahmadi Modeong menjelaskan, PPID di Kabupaten Bolsel dan pelayannya sudah berlangsung selama tiga tahun terakhir. “Pelaksanaan PPID sudah berjalan sejak 2014 sesuai surat keputusan bupati,” jelas Ahmadi.

Dituturkannya, sosialisasi PPID kali ini sengaja menghadirkan para Sangadi, Camat, Pimpinan OPD, kepala-kepala sekolah dan kepala Puskesmas, agar mereka bisa memahami seperti apa hak masyarakat dalam mendapatkan informasi. “Untuk para Sangadi, pengelolaan dana desa dan program-programnya wajib disampaikan ke publik. Begitu juga dengan dana BOK dan Kapitasi di Puskesmas, perlu diketahui masyarakat,” terangnya.

Diketahui, sosialisasi PPID yang digelar Pemkab Bolsel, menghadirkan dua pemateri dari Komisi Informasi Publik (KIP) Sulut yakni Dr. Philep Morse Regar dan Isman Momintan. Keduanya mengapresiasi Pemkab Bolsel yang telah membentuk PPID dan pelayanan hak informasi kepada masyarakat. “Bolsel adalah daerah paling maju dalam KIP karena perangkatnya sudah terbentuk dan pelayanannya sudah berjalan,” terang Philep. (Holan)

Komentar