Herson Mayulu Harga Mati Warga BMR ke Senayan

BOGANINEWS, BOLSEL – Sebagai putra terbaik Bolaang Mongondow Raya (BMR), maka Hi. Herson Mayulu, terus di gadang oleh masyarakat BMR untuk maju sebagai Calon Anggota Legisaltif (Caleg) DPR-RI periode 2019- 2024.

Herson yang maju melalui PDI Perjuangan adalah sebuah jawaban untuk keterwakilan BMR di Senayan ke depan sebagai pengganti dua anggota DPR RI sebelumnya, Yasti Soepredjo Mokoagow dan Aditya Anugrah Moha.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Herson Mayulu adalah sosok pemimpin yang tegas dan layak diperjuangkan ke senayan. Kepemimpinannya sudah terbukti amanah, sebagai Bupati Bolsel dua periode,” ungkap Junaidi Nanasi, salah satu tokoh masyarakat di Kecamatan Bilalang, Selasa (15/1)

Senada dikatakan Irwan Korompot warga Kotamobagu Utara, bahwa beberadaan Herson Mayulu sebagai Caleg DPR-RI, merupakan harga diri maupun harga mati masyarakat BMR. “Sebagai pemimpin yang sudah terbukti, juga sebagai tokoh toleransi Sulut, Herson sangat layak dan pantas untuk diperjuangkan sebagai wakil rakyat BMR,” ungkapnya.

Diketahui, saat ini dukungan kepada Herson Mayulu di 15 kabupaten dan kota yang ada di daerah pemilihan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), terus mengalami kenaikan yang signifikan. Apalagi ditopang oleh tim pemenangan yang sangat solid dan berpengalaman. Dukungan kepada Herson juga makin meluas, karena saat ini ia menjabat sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) dan Ketua Dewan Masjid Sulut. (Holan)

Komentar