Bupati Bolsel Terima 454 Mahasiswa KKN Poltekes Manado

BOGANINEWS, BOLSEL – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru, Senin (18/2/2019), menerima 454 mahasiswa KKN dari Poltekes Manado.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Penerimaan Mahasiswa Poltekes  Manado tersebut, bersamaan dengan apel Korpri yang digelar sekira pukul 08.00 WITA, bertempat di halaman perkantoran Bupati di kawasan Panango. Penerimaan ratusan mahasiswa ini dilaksanakan secara simbolis yang ditandai dengan penyerahan bendera oleh Rektor Poltekes Manado kepada Bupati dan diserahkan kembali kepada Camat yang akan dilanjutkan kepada Sangadi (kepala desa) untuk mengabdi di Bolsel selama 21 hari.

Bupati Bolsel Iskandar Kamaru dalam penyampaiannya berharap kepada seluruh sangadi agar dapat memberikan pelayanan kepada mahasiswa yang akan di sebarkan di 50 desa di Bolsel. Bupati juga berharap kepada Direktur Poltekes Manado, agar dapat menerima mahasiswa dari Bolsel ketika ada yang mendaftar di Poltekes Manado, untuk di terima melalaui seleksi.

Rencananya Pemkab Bolsel juga akan melakukan MoU dengan pihak Kampus untuk anak-anak kurang mampu yang berprestasi. “Kami juga akan melakukan MoU dengan Poltekes Manado, untuk anak-anak yang berprestasi. Nanti akan ada subsidi yang dibiayai oleh pemerintah khusus yang miskin dan berprestasi,” kata Bupati.

Dikatakannya, bagi yang punya keinginan di Poltekes Manado akan dibiayai oleh Pemda semua kebutuhan, sampai pada persoalan tinggal akan di tanggung. “Pemerintah akan menanggung semua biaya studi sampai tempat tinggal,” kata Bupati.

Di akhir sambutannya, Bupati juga menekankan kepada seluruh sangadi untuk menerima mahasiswa dan melayani dengan baik. Selain di distribusikan ke desa ada juga di Puskesmas dan Pustu. “Layani kebutuhan mereka sampai pada urusan makan. Jangan sampai ada mahasiswa yang mengeluh,” pinta Bupati. (Advetorial)

Komentar