Wartawan di Usir Saat Meliput, PWI Bolmut Kecam Tindakan Oknum di Humas Pemda

BOGANINEWS, BOLMUT – Bagian Protokol Pemerintah Daerah (Pemda) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mendapat sorotan tajam dari sejumlah awak media. Persoalan ini berawal saat sejumlah jurnalis melaksanakan tugas peliputan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bolmut, Patris Babay mengatakan, PWI Bolmut sangat kecewa atas tindakan Bagian Humas Pemkab atas nama Devi Tumuhu dan Debby yang mengusir sejumlah wartawan saat melaksanakan tugas peliputan.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Kami wartawan Bolmut mengalami kesulitan dalam menjalankan tugas peliputan di beberapa acara resmi HUT- RI yang digelar Pemda Bolmut. Oknum di Humas Pemkab Bolmut, dengan suara lantang mengusir wartawan yang sedang melakukan peliputan,” kata Patris, Sabtu (17/8/2024).

Tak hanya itu, ruang gerak wartawan dibatasi saat meliput dan terhambat oleh petugas protokol. “Kami sudah mematuhi segala aturan yang ditetapkan, namun tetap saja ada upaya untuk membatasi ruang gerak kami saat meliput. Ini sangat tidak profesional dan menghambat tugas kami sebagai jurnalis,” ungkap Babay.

Lanjutnya, oknum Bagian Humas Pemkab Bolmut ini, telah melangar kebebasan Pers dan pernyataannya tersebut dikecam seluruh PWI Bolmut.

“Menghalang-halangi kinerja Pers adalah bentuk pelanggaran terhadap kebebasan pers, yang dilindungi oleh undang-undang. Kami minta Pemda Bolmut dapat mengevaluasi oknum staf Bagian Humas tersebut,” pinta Patris.

Terpisah, Kabag Humas Pemda Bolmut Sopyan Mokoginta, meminta maaf atas sikap dan tindakan stafnya.

“Saya minta maaf kepada seluruh media yang mendapat perlakuan pelarangan peliputan dan pengambilan gambar. Apalagi kejadian ini terjadi pada HUT-RI seperti ini. Kami akan mengambil tindakan kepada staf tersebut,” aku Sofyan.

Reporter: Indrawan Laupu

Komentar