BOGANINEWS, BOLMUT – Wakil Bupati (Wabub) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Amin Lasena, Selasa (19/2/2019) membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Bolangitang Barat, tahun 2020 di aula kantor Camat Bolangitang Barat.
Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan Musrenbang Kecamatan merupakan salah satu tahapan rencana pembangunan daerah dalam menyelaraskan pembangunan desa, kecamatan dan kabupaten. “Saya dan pak Bupati mengharapkan musrenbang kecamatan Bolangitang Barat, dapat berjalan dengan baik. Tidak ada lagi desa yang di anak tirikan dalam pembangunan desa. Pembangunan harus merata disegala bidang. Kami sangat mengapresiasi kepada seluruh yang terlibat hingga suksesnya musrenbang kecamatan ini terlaksana,” ucap Wabup.
Sementara itu, Camat Bolangitang Barat, Usman Djarumia, dalam penyampaiannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran para delegasi dan tim kabupaten dalam musrenbang kecamatan. “Terima kasih banyak atas kehadiran pemerintah daerah dalam musrenbang Kecamatan Bolangitang Barat,” kata Djarumia.
Diketahui, Musrenbang Kecamatan Bolangitang Barat, turut dihadiri oleh asisten II Setda Bolmut Jakomina Mamuaja, para staf ahli, Bapelitbang, Kadis Perhubungan Uten Datungsolang, Kadis Kominfo Rahmat Pontoh, Kepala Kantor Satpol-PP Muhidin Gumohung, Kapolsek Bolangitang, Danramil Bolangitang dan 17 Sangadi (kepala desa) yang ada di 18 Desa di Kecamatan Bolangitang Barat. (WaOne)
Komentar