Suriansyah Sambangi Sekretariat DPC PPP

BOGANINEWS, BOLMUT Di tengah isu politik terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmu) yang akan di helat 2024, sejumlah elit politik di Bolmut terlihat mulai melakukan manuver politik.

Salah satu politisi Bolmut Suriansyah Korompot (SK), Kamis (9/9/2021) melakukan kunjungan disekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembagunan (PPP).

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Sekretaris DPC PPP Bolmut Hamzah Datukramat mengatakan, PPP Bolmut membuka diri bagi siapapun, komunikasi dengan siapapun yang ingin bersilahturahmi dengan PPP.

“Namun PPP tetap menjunjung tinggi survei untuk menentukan calon Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. Untuk penjaringan pencalon Bupati dan Wakil Bupati adalah kewenangan penuh DPC PPP Bolmut, sebagai pengurus harian dan akan diputuskan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP,” jelas Hamzah.

Lanjutnya, PPP harus realistis. Paling tidak setengah dari kepengurusan DPC Bolmut dalam menentukan calon Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 yang akan maju dari jalur PPP.

“Apabila survei partai dari luar kader lebih unggul, maka kami harus objektif dalam menentukan calon Bupati dan Wakil Bupati Bolmut tahun 2024. Kahadiran Suriansyah Korompot di Sekretariat PPP, sudah dikomunikasikan dengan Ketua DPW PPP Sulut Depri Pontoh,” kata Hamzah.

Pihaknya juga berterima kasih kepada Suriansyah Korompot yang telah berkunjung di sekretariat PPP.

“Ini bukan awal dan bukan juga akhir. Secara otomatis akan ada komunikasi lanjutan. Suriansyah Korompot bukan orang baru di PPP. Ia pernah menjadi bagian dari PPP. Kami tidak mau kalah pada Pilkada 2024 mendatang,” ucap Hamzah.

Terpisah, Suriansyah Korompot mengatakan, sebagai politisi yang punya keiginan maju pada kontestasi Pilkada 2024, maka harus bangun komunikasi dengan partai politik.

“Sebagai politisi, saya sering di bully mempuyai popularitas tapi tidak mempuyai kenderaan Partai Politik. Muda-mudahan kunjungan saya di DPC PPP ini, bisa membangun komunikasi lebih erat lagi. PPP punya mekanisme sendiri, dalam menentukan calon Bupati dan Wakil Bupati. Namun secara pribadi saya akan maju sebagai calon Bupati pada perhelatan politik tahun 2024 mendatang,” aku Suriansyah. (WaOne)

9 Nama yang di survei PPP

  1. Salim Bin Abdulah
  2. Suit Pontoh
  3. Atya Pontoh
  4. Galib Pangko
  5. Suriansyah Korompot
  6. Moh. Adit Pontoh.
  7. Asripan Nani
  8. Amin Lasena
  9. Moh. Fadly Usup

Sumber : DPC PPP Bolmut

Komentar