BOGANINEWS, BOLMUT – Kabar gembira bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Pasalnya, rapel kenaikan gaji sebesar 5 persen bagi ASN di Bolmut, akan segera disalurkan.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) Sirajudin Lasena Rabu,(10/4/2019). Dikatakannya, Kamis 11 April 2019 akan segera disalurkan rapel gaji ASN 5 persen.
“Jadi gaji induk bulan April 2019 sudah disesuaikan dengan kenaikan 5 persen. Bendahara umum daerah telah menyiapkan anggaran kurang lebih 2 Miliar untuk pembayaran rapel kenaikan gaji ASN,” jelasnya.
Lanjutnya, kepada setiap pengguna anggaran agar mengajukan Surat Perintah Membayar (SPM) ke Bendahara Umum Daerah (BUD). “Kami akan melayani penyaluran rapel kenaikan gaji 5 persen selama 3 bulan terhitung sejak Januari sampai Maret 2019,” kata Lasena.
Terpisah, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut Abdul Eba Nani, mengapresiasi pihak BPKAD yang akan segera menyalurkan rapel gaji ASN Bolmut.
“Kenaikan gaji 5 persen untuk ASN di seluruh Indonesia, sudah ditanda tangani oleh Presiden beberapa bulan lalu. Saya juga berharap kenaikan gaji 5 persen ini dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat di Bolmut,” harapnya. (WaOne)
Komentar