BOGANINEWS, BOLMUT – Pemerintah Daerah (Pemda) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menciptakan sistem penyelenggara otonomi daerah ke arah lebih baik.
Hal ini disampaikan Bupati Bolmut Depri Pontoh, bahwa muara pelaksanaan Otonomi Daerah (Otda) adalah wujud nyata bagi kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan, serta partisipasi aktif masyarakat.
“Disamping itu, diharapkan agar daerah mampu meningkatkan daya saing dengan memperhatikan prinsip demokrasi, pemerataan, keadilan, keistimewaan, kekhususan serta potensi keanekaragaman daerah,” jelas Bupati.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Bolmut Abdul Eba Nani mengatakan, pihaknya mendukung langkah Pemda tersebut. Sehingga diharapkan seluruh stake holder dapat mengaplikasikan secara konsisten serta mengedepankan ketelitian dan kecermatan terhadap arah pembangunan, agar dapat diketahui gambaran penyelenggaraan pemerintahan daerah.
“Perkembangan pelaksanaan otonomi daerah yang cukup signifikan telah dirasakan. Namun masih perlu adanya perbaikan dan penyempurnaan, karena salah satunya dengan memberikan arahan dan pedoman regulasi bagi stake holder yang ada di daerah,” terang politisi PAN ini. (WaOne)
Komentar