BOGANINEWS, BOLMUT – Pekan depan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) dipastikan akan menggelar audit realisasi anggaran kegiatan 2018 Pemerintah Daerah (Pemda) kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Menurut Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bolmut, Sirajudin Lasena, audit penggunaan anggaran di seluruh instansi yang ada lingkup Pemda Bolmut, akan berlangsung selama 40 hari kedepan. “Pemeriksaan keuangan oleh BPK-RI ini akan dilaksanakan selama 40 hari dengan berbagai kriteria. Diantaranya aset, penggunaan obyek belanja, laporan keuangan, realisasi fisik dan keuangan selama tahun 2018 lalu,” jelas Sirajudin.
Terpisah Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut Saiful Ambarak, Kamis (7/2) mengatakan, pemeriksaan BPK-RI nanti, seluruh jajaran OPD di lingkup Pemda Bolmut dapat pro aktif dan bekerja kompak untuk menyiapkan seluruh laporan pertanggung jawaban dan kooperatif selama pemeriksaan berlangsung.
“Adanya sistem pengelolaan keuangan yang ada saat ini, Pemda Bolmut sangat optimis bisa kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Pihak DPRD juga sangat mengharapkan predikat tahun lalu dapat dipertahankan,” kata Ambarak. (WaOne)
Komentar