BOGANINEWS, BOLMUT – Sangat disayangkan anjuran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongomdow Utara (Bolmut), tidak dipatuhi oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di lingkup Pemda Bolmut.
Anggota Komisi I DPRD Bolmut Mardan Umar, menyayangkan hal tersebut. Menurutnya, saat ini Pemda Bolmut sedang gencar-gencarnya memberikan anjuran kepada masyarakat untuk tetap berada di rumah, namun anehnya masih ada ASN di Bolmut memilih untuk keluar daerah, dalam situasi pemerintah lagi giatnya melakukan pembatasan agar penyebaran Covid-19 tidak masuk di Bolmut.
“Diminta Pemda Bolmut dapat memberikan sanksi tegas kepada sejumlah ASN yang tidak taat terhadap anjuran pemerintah. Harusnya para ASN memberikan contoh yang baik kepada masyarakat, bukan justru memilih keluar daerah. Saya minta Sekda Bolmut sebagai panglima ASN, jika ada ASN yang tidak mengindahkan himbauan pemerintah dan tetap melakukan perjalanan keluar daerah, kiranya dapat memberikan sanksi tegas,” pinta Mardan.
Terpisah, Kaban BKPP Kristanto Nani mengatakan, pihaknya dalam berapa hari terakhir melakukan pemantauan terhadap ASN. Bagi yang tidak mematuhi ketentuan Work From Home (WFH), sesuai surat edaran Kemen-PAN terakhir, dimana ASN dilarang melakukan legiatan di luar daerah, maka pihaknya akan berkoordinasi dengan Kemen-PAN terkait sanksi yang akan diberikan.
“Kami akan koordinasi dengan Kemen-PAN sanksi apa yang akan diberikan kepada ASN yang melangar ketentuan,” akunya. (WaOne)
Komentar