BOGANINEWS, BOLMUT – Himpunan Ukhuwah Ilomata (HUI) Gorontalo Cabang Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Senin (3/2/2020) menggelar Musawarah Daerah (Musda) ke-II. Musda ini dilaksanakan karena kepengurusan lama telah berakhir masa bakti 2016-2020 dan akan kembali digelar Musda ke-II untuk memilih ketua baru perode 2020-2024.
Peserta yang memiliki hak suara pada Musda HUI adalah Pimpinan Cabang dan Pimpinan Ranting. Menurut Ketua Panitia Musda Baharudin Korompot, semua persiapan Musda telah siap sesuai prosedur yang tercantum dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/RT).
“Musda HUI kedua ini akan dilaksanakan dikediaman Pimpinan Cabang Niko Alim di Desa Bigo Kecamatan Kaidipang. Ada dua puluh pimpinan yang akan mengikuti Musda ini,” kata Baharudin.
Terpisah, Ketua HUI periode 2016-2020 Sulewam Santoi, mengucapkan terima kasih kepada semua pengurus dan anggora HUI Bolmut yang telah banyak membantu selama kepengurusannya.
“Musda kali ini saya berharap, untuk bisa menghargai keputusan bersama. Siapa pun yang akan terpilih dapat melanjutkan program-program sebelumnya yang belum dapat kami jalankan. Semoga organisasi HUI Bolmut, dapat menunjukan eksistensi yang baik kepada masyarakat maupun pemerintah,” pintanya. (WaOne)
Komentar