BOGANINEWS, BOLMUT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), meminta agar jalan pertanian Kecamatan Sangkub-Bintauna dapat diperhatikan.
Hal ini disampaikan anggota Komisi III DPRD Bolmut Aktrida Datungsolang, Senin (28/9/2020). Dikatakannya, jalan Pertanian di Kecamatan Sangkub dan Bintauna sudah sangat memprihatinkan dan sudah tidak layak digunakan.
“Pihak DPRD Bolmut dalam penganggarannya akan melihat skala prioritas, karena kondisi jalan pertanian tersebut sudah rusak parah dan wajib untuk di perbaiki,” jelasnya.
Lanjutnya, jalan tersebut merupakan akses keluar masuk jalan para petani yang ada di wilayah Sangkub-Bintauna. “Kami akan berusaha untuk menganggarkan perbaikan jalan pertanian tersebut, apakah akan masukkanpada APBD-P Tahun 2020 atau pada pembahasan APBD Tahun 2021,” kata Politisi PKS ini. (WaOne)
Komentar