Wakili Bupati, Sekda Bolmong Letakan Batu Pertama Pembangunan Gudang CDC

BOGANINEWS, BOLMONG – Sekretaris Daerah (Sekda) Tahlis Gallang, mewakili Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Senin (7/12/2020) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gudang Corn Drying Center (CDC) Perum Bulog di Desa Dulagon Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolmong, Provinsi Sulawesi Utara.
Sekda Bolmong saat melakukan peletakan pembangunan Gudang CDC di Desa Dulagon.
Sekda dalam sambutannya menyampaikan, permohonan permakluman dari Bupati yang sedianya akan hadir dalam acara ini, namun tiba-tiba ada agenda penting bersama Wakil Bupati untuk memimpin rapat.

“Melalui saya, ibu Bupati menitipkan pesan bahwa sangat senang karena impiannya hari ini mulai direalisasikan,” kata Tahlis.
Tahlis juga mengungkapkan, tiga tahun lalu ketika ia mengikuti proses Pilkada, Bupati telah menjanjikan kepada masyarakat untuk membangun CDC.
“Produksi panen jagung di Bolmong sudah tinggi. Namun cuaca di sini tidak menentu seperti curah hujan cukup tinggi. Sehingga panen jagung banyak yang rusak. Nah, ketika rusak tentu mempengaruhi harga. Sehingga dengan adanya CDC atau pusat pengeringan jagung ini di Bolmong, maka para petani kita termotivasi untuk meningkatkan produksi jagungnya,” jelas Tahlis.
Begitu juga ketika pasca panen dalam situasi apapun, para petani yakin jagung mereka tidak rusak.
“Saya dengar tadi pembangunan tahap awal ini daya tampungnya 3 silo dengan satu silo daya tampungnya 3000 ton. Jadi bisa menampung bahkan sampai dari luar daerah Bolmong,” ungkapnya.
Tahlis juga yakin, dengan hadirnya gudang CDC ini, semangat para petani untuk meningkatkan produksinya akan semakin tinggi.
“Saya yakin tahun depan semakin meningkat. Efeknya pasti akan meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten di Bolmong,” ucapnya.
Lanjutnya, Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati sangat optimis, setelah pembangunan pusat pengeringan, maka pasti akan menyusul kegiatan-kegiatan lainnya karena efek dari hadirnya gudang CDC.
“Kami berharap, ini dapat meningkatkan perekonomian di Kabupaten Bolmong. Mudah-mudahan kerja sama ini terjalin secara terus menerus. Bupati dan Wakil Bupati juga menitipkan pesan siap mendukung proses kelancaran pembangunan ini. Jangankan lahan 13 hektar yang dihibahkan lalu, tapi semua yang diinginkan untuk proses kelancaran pembangunan ini, pemerintah daerah siap membantu,” akunya. (St)

Komentar