BOGANINEWS, BOLMONG – Menyambut bulan suci Ramadhan 1442 Hijriyah, warga Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) berbondong-bondong menuju pantai dan melakukan mandi safar, Senin (12/4/2021).
Menurut Harto Mamonto warga Desa Motabang, mandi Safar rutin dilakukan tiap tahun untuk menyambut bulan Ramadhan. “Dari dulu, sejak saya kecil setiap menyambut bulan Ramadhan selalu ada mandi Safar seperti ini,” akunya.
Sementara itu, Imam Masjid Al-Hikmah Desa Motabang, Maruf Palakum mengatakan tak tahu pasti sejak kapan prosesi mandi safar di Lolak dan sekitarnya dimulai. “Ini sudah dilakukan sejak orang tua kita dulu, ini sudah menjadi tradisi bagi kita,” katanya.
Menurut Imam Masjid ini, sebelum mandi, ada prosesi pembacaan doa. “Setelah itu, imam akan menyiram warga dan mereka melanjutkan mandi Safar di pantai,” ucapnya.
Meski begitu katanya, adanya pandemi Covid-19, warga yang datang untuk mandi Safar berkurang cukup signifikan. “Sebelum adanya pandemi, banyak sekali warga yang datang untuk mandi Safar. Tak hanya di sekitaran Lolak saja, bahkan dari Kotamobagu ada juga yang datang,” terangnya. (ino)
Komentar