7 Kelompok Perempuan di Desa Tanoyan Dapat Bantuan Peralatan Catering

BOGANINEWS, BOLMONG Sebanyak 7 kelompok perempuan di Desa Tanoyan, mendapat bantuan peralatan catering dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Bolmong.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala DP3A Bolmong, Farida Mooduto secara seimbolis kepada masing-masing kelompok penerima, Senin 30 Agustus 2021.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Menurut Farida, bantuan ini adalah tindak lanjut dari hasil Musrenbang tahun sebelumnya.

“InsyaAllah lewat bantuan ini bisa meningkatkan ekonomi keluarga dan ibu-ibu terutama di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini,” harapnya.

Selain itu, ia juga berharap bantuan peralatan ini dapat digunakan dengan baik an dijaga oleh kelompok .

“Jangan dijual atau digunakan pribadi, tapi gunakan untuk kepentingan kelompok karena sewaktu-waktu akan diperiksa Pemda Bolmong,” katanya. (St)

Komentar