Besok Pemkab Boltim Rayakan Tahun Baru Islam

BOGANINEWS, BOLTIM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Selasa (3/9/2019) besok, akan merayakan tahun baru Islam (1 Muharram) 1441 Hijriyah, yang akan dipusatkan di Masjid Darul Jannah, Desa Tutuyan II Kecamatan Tutuyan.
Hal ini disampaikan Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Boltim, Udel Simbala. Dikatakannya, Bupati Boltim Sehan Landjar, akan membuka langsung kegiatan menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1441 Hijriyah.
“Pak Bupati yang akan membuka langsung kegiatan besok,” kata Udel.
Lanjutnya, tahun baru Hijriyah atau tahun baru Islam, merupakan momentum penting bagi umat Islam.
“Karena menandai peristiwa sakral yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati hijrah Nabi Muhammad SAW dari Kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi,” jelasnya.
Diketahui, sesuai agenda besok, perayaan 1 Muharram 1441 Hijriyah, nantinya akan dihadiri semua SKPD dan masyarakat. (Agung)

Komentar