Hadiri Halal Bihalal di Kecamatan Kotamobagu Utara, Tatong Bara Ajak Masyarakat Jaga Silaturahmi

[wptv_listing]

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dan Wakil Walikota Nayodo Koerniawan Selasa, (9/5/2023) hadiri acara Halal bihalal yang sekaligus audiens pemerintah Kotamobagu degan masyarakat kecamatan Kotamobagu Utara bertempat di lapangan Pontodon.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Pada kesempatan itu, Walikota Kotamobagu Tatong Bara menyampaikan rasa terkesanya saat menghadiri silaturahmi itu.

“Teringat Beberapa waktu lalu di sini kegiatan yang sama yakni Desa Pontodon. Kali ini melakukan kegiatan yang sama Halal bihalal untuk Kecamatan Kotamobagu Utara. Selalu teringat ada niat tulus untuk kita saling bersilaturahmi dan saling memaafkan,” ujarnya.

Tatong juga berharap kekeluargaan suasana seperti ini masih tetap terjaga dan masih terus bersama – sama bersama dalam mengayuh pembangunan Kota Kotamobagu yang kita cintai.

“Alhamdulillah sudah banyak capaian sejauh kita sudah berumur 16 tahun Kotamobagu, yang teduh aman nyaman. Ini modal awal Kotamobagu untuk pembangunan sebagai calon ibukota provinsi BMR sebagi kota paling bahagia paling aman se Sulawesi Utara,” ucap Walikota.

Tidak lupa pula saya mengucapkan atas nama pemerintah daerah dan segenap pejabat struktural menyampaikan minal aidzin walfaizin mohon maaf lahir dan batin.

“Melalui momentum halal bihalal ini saya mengucapkan selamat idul fitri, minal aidin wal faidzin. Jika ada salah dan khilaf baik pribadi maupun selaku pemerintah, maka dalam kesempatan ini izinkan saya menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya,” ucap Tatong

Turut hadir, mantan Bupati BMR dua periode Bunda Marlina Moha Siahaan, Mantan Wakil Walikota Djainudin Damopolii, Ketua Bawaslu Kotamobagu, unsur forkopimda, jajaran SKPD, Lurah dan Sangadi perangkat desa,

Reporter : Agung Mokodompit.

Komentar